Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menyambut Idul Fitri, Inilah Doa Niat Mandi Hari Raya

Persiapan Menyambut Idul Fitri, Inilah Doa Niat Mandi Hari Raya - Tidak terasa waktu begitu cepat berlalu setelah melakasanakn ibadah puasa di bulan ramadhan tahun ini, walaupun dalam mengisi ibadah di bulan yang penuh berkah ini masih banyak kekurangan dan kekhilafan, mari kita sambut hari raya Idul Fitri ini dengan penuh sukacita dan kemenangan. Namun ketika menyambut hari kemenangan ini janganlah menampakan hidup yang terlalu berlebihan, glamor, pamer dan lainnya. Menggapai Id itu bukan dengan membeli pakaian atau barang baru, tapi id adalah orang yang grafik ibadahnya terus meningkat.

Lalu apa yang seharusnya mesti kita persiapkan ketika menyambut Idul Fitri. Islam adalah agama sempurna agama yang penuh dengan pendidikan, maka ketika Idul Fitri tiba lakukanlah dengan syariat ajaran islam pula, yaitu berdoalah untuk niat melaksanakan mandi besar.

Menyambut Idul Fitri, Inilah Doa Niat Mandi Hari Raya

Sebagaimana hadits yang diriwayatkan dari ‘Ali bin Abi Thalib, radiyallahu 'anhu: “Seseorang pernah bertanya pada ‘Ali radhiyallahu ‘anhu mengenai mandi. ‘Ali menjawab, “Mandilah setiap hari jika kamu mau.” Orang tadi berkata, “Bukan. Maksudku, manakah mandi yang dianjurkan?” ‘Ali menjawab, “Mandi pada hari Jum’at, hari ‘Arofah, hari Idul Adha dan Idul Fitri.” (HR. Al Baihaqi 3/278. Syaikh al-Albani mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih. Lihat Al Irwa’ 1/177)

Jelas sekali bahwa mandi dihari raya idul fitri dan idul adha sangat di anjurka sekali oleh Rasulullah saw.

Inilah Niat Mandi Sunnah hari Raya Idul Fitri:

نويت الغسل ليوم عيد الفطر سنة لله تعا لى

Nawaitul gusla liyaumi 'iidil fitri sunnatan lillaahi ta'aalaa
 
Artinya: Sengaja saya mandi pada hari Raya Idul Fitri Sunnah karena Allah Ta'ala

Bagaimana dengan doa niat Idul Adha? Mudah sekali hanya mengganti lafadz Idul Fitri menjadi Idul Adha.

Bolehkah Jika tidak melakukan mandi sunnah idul fitri? boleh-boleh saja karena mandi idul fitri hukumnya sunnah, artinya jika dikerjakan akan mendapatkan pahala, sebaliknya jika tidak dikerjakan maka tidak mendapat pahala.

Itulah doa niat mandi sunnah di hari raya baik idul fitri atau idul adha yang harus dipersiapkan untuk menyambut hari kemenangan Idul Fitri. Semoga kita kembali ke fitrah, dan grafik ibadah terus meningkat kedepannya, amiin.


2 comments for "Menyambut Idul Fitri, Inilah Doa Niat Mandi Hari Raya "

Semoga bermanfaat, silahkan bagikan artikel ini. Mohon berkomentar yang relevan, tinggalkan saran, atau masukannya