Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa SD/SMP/MTs/SMA dengan Google Formulir

Buku Kegiatan Ramadhan Online

Cariduit-dot – Bulan ramadhan segera tiba, lalu kegiatan apa yang harus dipersiapkan guru atau sekolah dalam mengisi kegiatan yaumiyah (harian) siswa-siswinya di bulan penuh berkah, rahmat dan ampunan Allah SWT tersebut? salah satunya adalah membuat buku kegiatan ramadhan. Didalamnya termuat seluruh kegiatan harian siswa selama bulan ramadhan seperti absen sholat fardhu, sholat sunat, silaturhami, siraman rohani, tadarus al Quran, infaq, bhakti social, shodaqoh dan kegaiatan lainnya.

Jika sebelumnya siswa bisa mengisi kegiatan ramadhan dengan mencatat seluruh aktivitasnya di “BUKU RAMADHAN” yang telah diberikan oleh panitia pesantren kilat di masing-masing sekolah, maka sekarang cara tersebut tidak bisa dilakukan. Salah satu alasannya adalah karena masih terjadinya wabah Covid-19 khususnya di Indonesia, sehingga seluruh aktivitas sekolah yang sifatnya berbenturan fisik sangat tidak diperbolehkan.

Baca Juga: Download BUKU RAMADHAN Untuk Anak Sekolah Terbaru 2020

Agar aktivitas siswa dibulan ramadhan tidak sampai sia-sia, maka perlu kreatifitas guru untuk membuat sebuah format baru rasa lama dengan tema “kegiatan ramadhan” dalam bentuk formulir online sebagai pengganti “buku ramadhan” yang langsung bisa diisi secara online oleh siswa dan dilaporkan kepada guru atau wali kelasnya masing-masing.

Catatan kegiatan siswa di bulan Ramadhan online ini semoga menjadi solusi untuk mengisi kegiatan siswa di bulan ramadhan sekaligus tanggung jawab guru dalam memantau ibadah sehari-hari siswa dirumah, tugas tambahan siswa dan tentunya sebagai bahan evaluasi bagi guru dalam meningkatkan kecerdasan mental dan spiritual siswa.

Ada banyak format “Buku Kegiatan Ramadhan” yang bisa dijadikan referensi dalam membuat beberapa instrumen kegiatan ramadhan. Instrumen tersebut sifatnya hanya cek data dan monitoring, selain tugas tambahan lain. Semuanya terintegrasi dalam “catatan harian siswa di bulan ramadhan”.
Baiklah, dibawah ini Saya kasih contoh beberapa materi kegiatan ramadhan yang bisa bapak/ibu adopsi untuk bisa diterapkan di sekolah masing-masing. Instrumen tersebut bisa ditambah sekiranya belum lengkap atau dikurangi jika terlalu padat.

Berikut ini contoh beberapa kegiatan yaumiyah (harian) ramadhan online untuk siswa-siswi di rumah sebagai bahan untuk membuat soal di Google Formulir.
  1. Judul dan Deskripsi: Kegiatan Harian Ramadhan 1441 H
  2. Menambahkan gambar/image pada halaman dan header formulir
  3. Hari (Senin-Jum’at/Sabtu)
  4. Tanggal
  5. Nama Siswa
  6. Jenis Kelamin
  7. Kelas
  8. Catatan Harian Pelaksanaan Sholat Fardhu
  9. Catatan alasan tidak melaksanakan sholat fardhu
  10. Qodho, bagi yang tidak melaksanakan sholat fardhu
  11. Kegiatan sholat sunat sperti: sunat tarawih, tahajud, dhuha, rawatib, idul fitri dan lainnya.
  12. Tadarus al Quran
  13. Menghafal surat-surat pendek
  14. Menyimak ceramah agama melalui beberapa media
  15. Mengerjakan tugas sekolah
  16. Membantu orang tua
  17. Bukti fisik kegiatan bulan ramadhan

Itulah beberapa instrumen pertanyaan yang tercantum dalam catatan kegiatan ramadhan.

CARA MEMBUAT BUKU/CATATAN ONLINE KEGIATAN RAMADHAN UNTUK SISWA SD/SMP/MTS/SMA.

Setelah menyiapkan beberapa instrumen dengan pertanyaan seputar ramadhan, selanjutnya kita akan terapkan instrumen tersebut dalam bentuk pertanyaan online menggunakan aplikasi Google Formulir. Google Formulir merupakan aplikasi made in Google yang sudah terintegrasi dengan aplikasi lainnya, seperti Google Drive, dan Google Classroom.

Menurut Saya jika Bapak/Ibu sudah membuat Google Classroom, dan di kelas tersebut sudah tercantum alamat email siswa (sebagai anggota), maka sebaiknya buatlah kelas baru dengan judul, misal: ”Catatan Harian Siswa Bulan Ramadhan”.

Selanjutnya buka menu “Tugas kelas” dan buatlah tugas baru khusus kegiatan siswa di bulan ramadhan. Nah, dengan Google Classroom guru akan mudah share tugas-tugas baru untuk siswa, salah satunya buku ramadhan.

Bagaimana apabila membuat kegiatan ramadhan tidak melalui Google Classroom? tidak apa-apa. Disini Bapak/Ibu guru bisa langsung membuatnya dari Google Drive. Yuk ikuti Tutorial Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa dibawah ini:

1. Login email, cari Google Drive, pilih “baru” klik “lainnya” dan pilih “Google Formulir”

2. BAGIAN PERTAMA: Pada menu “Pertanyaan” silahkan buat judul, misalkan: Kegiatan Ramadhan 1442 H. Lalu isi dengan beberapa catatan penting sebelum pengisian formulir.

Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa dengan Google Formulir

3. Sisipkan gambar judul kegiatan ramadhan agar lebih menarik. Cara ke-1: Pilih menu Vertikal sebelah kanan, pilih “tambahkan gambar” dan upload gambar yang sudah disiapkan. Cara ke-2, upload gambar untuk disimpan di header Google Formulir.

4. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Hari”. Untuk jawaban pilih opsi “Drop-down. Silahkan ketik hari mulai Senin sampai Minggu. Jika jawaban wajib diisi, maka centang saja.

Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa

5. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Tanggal”. Pilih opsi “tanggal” untuk jawaban.

6. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Nama Siswa”. Agar seragam sebaiknya nama siswa diisi dengan huruf kapital. Lalu pilih opsi “jawaban singkat/paragraf” untuk jawaban. Sebaiknya nama wajib diisi. Silahkan centang

7. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Jenis kelamin”. Pilih opsi “Drop-down” untuk jawaban.

8. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Kelas”. Pilih opsi “Drop-down” untuk jawaban.

9. Cari menu vertikal Google Form, lalu pilih “tambahkan bagian” untuk membuat halaman BAGIAN KEDUA. Cara ini penting dilakukan agar tampilan halaman lebih efisien. Pada BAGIAN KEDUA isi dengan judul Sholat Fardhu.

10. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Catatan Sholat Fardhu”. Tulis Sholat Shubuh sampai Isya. Pada jawaban pilih “kotak centang” atau Drop-down. Atau sesuai selera Anda

11. Klik Tambahkan pertanyaan/klik duplikat untuk membuat pertanyaan “Alasan tidak Sholat”

12. Lakukan cara yang sama untuk membuat pertanyaan dan jawaban selanjutnya

13. Terakhir, lampiran bukti fisik kegiatan. Pilih opsi “Upload File”. Ada beberapa pengaturan dalam upload file, seperti: pilihan beberapa file yang bisa di upload, jumlah maksimal file yang diupload, dan besaran ukuran file. Pilih dan tentukan sesuai dengan kebutuhan data masing-masing

Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa


SHARE FILE

1. Pilih menu kirim, lalu akan terbuka menu “kirim formulir”. Ada 3 (tiga) opsi cara mengirim file soal. Pertama via email, kedua berbentuk link (tautan), dan ketiga berbentuk kode HTML.
Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa SD/SMP/MTs/SMA dengan Google Formulir

2. Pertama, cara mengirim via email cukup dengan menulis alamat email tujuan, lalu isi subjek (judul file) dan pesan email, misalkan “Saya mengundang Anda untuk mengisi formulir ini”.

3. Kedua, cara mengirim file berbentuk link (tautan), cukup klik perpendek url, dan langsung kirim link ke Grup media sosial seperti: facebook, whatsapp, twitter, instagram dan lainnya. Apakah link bisa diperpendek? Bisa, ikuti caranya dibawah ini:

4. Ketiga, mengirim berbentuk kode HTML. File HTML ini bisa anda posting kedalam media sosial seperti Blog, dan wordpress. Caranya?


MELIHAT RESPON SISWA 

Setelah membuat beberapa pertanyaan kegiatan ramadhan online, kemudian share ke seluruh siswa, maka siswa akan segera mengisi kegiatan tersebut secara online dan mengirim hasilnya ke guru.

Itu artinya siswa sudah merespon tugas dari guru. Untuk melihat respon siswa sangat mudah sekali, caranya: Buka menu “respons” maka Anda akan disuguhkan halaman utama respon berupa statistic kegiatan ramadhan lengkap sesuai dengan pertanyaan yang Anda buat.


DOWNLOAD FILE

Guru tidak cukup melihat respon siswa saja, selanjutnya guru harus mengunduh (download) hasil dari kegiatan ramadhan siswa untuk dijadikan bahan penilaian, bukti fisik kegiatan ramadhan dan bahan evaluasi guru dan siswa selama kegiatan ramadhan. Cara download:

1. Buka menu “roda gerigi” sebelah kanan atas.
2. Lalu pilih “Download Tanggapan, file CSV)” lalu save di dokumen.


3. Buka file tanggapan yang sudah didownload dalam format Microsoft Exel.
4. Silahkan edit dan rapihkan file tersebut agar terlihat kereen.


CARA MENAMBAHKAN GAMBAR/FOTO PADA MENU HEADER DAN HALAMAN GOOGLE FORMULIR

Dalam membuat formulir online seringkali melupakan tampilan. Padahal menambahkan gambar dalam formulir sangat penting dengan tujuan agar formulir tersebut lebih menarik dan punya identitas tersendiri. Contohnya dengan menambahkan logo sekolah atau gambar kegiatan sekolah.

Ada 2 (cara) penempatan gambar yang telah disediakan oleh Google Formulir. Pertama, gambar/logo ditempatkan di dalam halaman formulir. Kedua, gambar/logo ditempatkan di menu header Google Formulir.

Namun sebelum mengupload gambar/logo, sebaiknya siapkan terlebih dahulu gambar/logo yang akan ditampilkan pada buku kegiatan ramadhan. Caranya:

1. Siapkan logo sekolah atau gambar dengan format JPG/PNG. Sebaiknya logo dengan file CorelDRAW.

2. Edit gambar dan logo tersebut dengan CorelDraw atau AdobePhotosop. Jika gambar hasil editan mau di tampilkan di Hedaer Google Formulir, ubah ukuran gambar ke: width 900 x height 160 pixels. Ukuran sesuaikan dengan kebutuhan.

3. Selesai edit dan menyiapkan gambar, karena mau upload gambar kedalam HEADER, pada menu Google Formulir pilih “Sesuaikan Tema” lalu klik “Pilih Gambar” cari gambar yang sudah diedit atau gambar tema yang sudah ada, lalu upload.

Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa SD/SMP/MTs/SMA dengan Google Formulir

4. Selanjutnya jika gambar mau upload ke dalam halaman Google Formulir, cari menu vertical Google Formulir sebelah kanan lembar, dan pilih “tambahkan gambar” lalu upload gambar yang sudah disipakan.

5. Selesai sudah membuat catatan harian online siswa di bulan ramadhan. Untuk contoh hasilnya setelah membuat kegiatan harian siswa di bulan Ramadhan, silahkan copi paste link dibawah ini kedalam menu mesin pencari Google. linknya: https://forms.gle/sWsoaLtQRZhrAa4q8 

Cara Menambahkan Waktu

Bagimana cara menambahkan waktu kedalam Catatan Ramadhan Online? Menambahkan waktu kedalam catatan ramadhan sebenarnya tidak terlalu urgen dikarenakan bukan Ujian Online. Jika Anda membuat form Ujian Online serentak, maka perlu membatasi waktu pengerjaan. Lihat tutorial lengkapnya disini.

Namun menerapkan batasan waktu kedalam catatan ramadhan online penting juga terutama untuk mengingatkan siswa agar kegiatan diisi dengan benar dan dikirim sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Contoh batas maksimal kirim data online misalkan sampai pukul 21.00 (malam) setiap harinya. Maka setelah pukul 21.00 (malam) siswa tidak bisa kirim data online.

Caranya bagaimana? lihat tutor lengkapnya disini

Demikian Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa SD/SMP/MTs/SMA dengan Google Formulir. Silahkan coba aplikasikan mudah-mudahan bisa digunakan dalam kegiatan yaumiyah (harian) siswa pada bulan ramadhan tahun sekarang. Semoga bermanfaat, aamiin.

TAG:
Cara membuat buku ramadhan online, cara membuat catatan harian kegiatan ramadhan siswa, cara membuat buku ramadhan online siswa, cara membuat kegiatan ramadhan online dengan google formulir, cara membuat catatan sholat kegiatan ramadhan secara online

5 comments for "Cara Membuat Catatan Kegiatan Ramadhan Online Siswa SD/SMP/MTs/SMA dengan Google Formulir"

  1. maaf bisakah saya aminta file google formulir nya ? Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk contoh silahkan link Form Kegiatan Ramadhan sudah saya sertakan diatas Pa. Untuk file saya usahakan, trims

      Delete
    2. mohon maaf mau tanya , itu nanti kalau sudah jadi formnya, apakah ngirimnya stiap hari atau bagaimana?

      Delete
    3. mohon maaf mau tanya , itu nanti kalau sudah jadi formnya, apakah ngirimnya stiap hari atau bagaimana?

      Delete
    4. Untuk ngirim form ramadhan dari guru cukup sekali saja karena dalam form sudah ada pengisian hari dan tanggal. Cuman beri keterangan suruh siswa isi setiap hari. Lebih bagus lagi, nama siswanya sudah tercantum dalam form perkelas. Trims

      Delete

Semoga bermanfaat, silahkan bagikan artikel ini. Mohon berkomentar yang relevan, tinggalkan saran, atau masukannya